KOMPAS.com - Microwave merupakan alat yang populer bagi mereka yang menginginkan kepraktisan dalam memasak. Memasak atau menghangatkan makanan pun hanya dalam hitungan menit.
Namun, ternyata ada beberapa jenis makanan yang sebaiknya tidak dimasak dengan menggunakan microwave. Alasannya, gelombang yang dihasilkan oleh microwave dapat menyebabkan makanan-makanan ini rusak dan tidak baik untuk kesehatan. Inilah keenam makanan itu.
1. Asparagus
Untuk mematangkan asparagus segar dengan microwave, Anda mungkin hanya perlu waktu singkat. Namun dalam waktu itu pula, Anda sudah kehilangan seluruh nutrisi yang dimilikinya. Asparagus mengandung nutrisi antioksidan yang bervariasi, termasuk vitamin C. Sayangnya, bila dimasak dengan microwace, antioksidan dalam asparagus akan rusak.
2. Air susu ibu (ASI)
Memberikan ASI merupakan salah satu cara terbaik ibu dalam memenuhi kebutuhan gizi serta memperkuat imunitas bayinya. Namun menghangatkan ASI dalam microwave sepertinya bukanlah ide yang baik. Alasannya, ASI bisa rusak bila dipanaskan dalam microwave. Bahkan bakteri E. coli dalam ASI yang dipanaskan di microwave dapat mengalami perkembangbiakan 18 kali lebih cepat jika dibandingkan dengan ASI yang tidak dipanaskan.
3. Brokoli
Sayuran ini cukup populer untuk dimasak dalam microwave. Namun sayangnya, tindakan ini juga dapat merusak sebagian besar kandungan antioksidannya. Menurut sebuah studi dalam Journal of the science of Food and Agriculture, brokoli yang dipanaskan di microwave mengalami penurunan 97 persen kandungan antioksidan. Sementara pemasakan dengan kompor api hanya mengurangi sekitar 11 persen.
4. Cabai kering
Memasak cabai kering dalam microwave bisa berbahaya. Pasalnya senyawa capcaisin dalam cabai sangat volatil dan mudah memancing api. Senyawa kimia yang keluar karena proses pemasakan dengan microwave juga dapat menyengat mata dan membakar tenggorokan.
5. Buah beku
Buah beku sejatinya sudah kehilangan banyak nutrisi, sedangkan pemanasannya di microwave akan lebih merusak kandungannya. Pemanasan di microwave akan mengubah glukosida dan galaktasida menjadi substansi karsinogenik yang memicu kanker.
6. Bawang putih
Pemasakan bawang putih di microwave akan lebih merusak manfaat kesehatannya dibandingkan dengan memasaknya di kompor api. Padahal bawang putih memiliki senyawa yang sangat berguna untuk kesehatan seperti melawan kanker dan menurunkan kolesterol.
Sumber :www.medicaldaily.com
Editor : Lusia Kus Anna
No comments:
Post a Comment